Unit Pengumpul Zakat (UPZ) merupakan satuan organisasi yang pembentukannya dilakukan melalui keputusan BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional). UPZ bertugas membantu BAZNAS dalam pengumpulan dan pendistribusian zakat.
Dalam menjalankan tugasnya UPZ perlu memiliki manajemen yang baik dan sistem akuntansi yang transparan. untuk itu pada tanggal 25 s/d 27 Juni 2023, BAZNAS kota Cilegon mengadakan acara pembinaan UPZ masjid se-kota Cilegon, dengan peserta dari UPZ-UPZ masjid yang sudah memiliki surat keputusan dan penyelenggaraannya berpusat pada beberapa kecamatan di kota Cilegon.
Dengan adanya UPZ yang profesional dan terpercaya, diharapkan zakat dapat berperan optimal dalam membantu mengurangi kemiskinan dan kesenjangan sosial dalam masyarakat.
Sahabat Baznas, mari tunaikan zakat untuk membantu mengurangi kemiskinan dan kesenjangan sosial.